4 Inspirasi dan Spesifikasi Rumah Type 36, Bonus Bocoran Harganya!

KPR
Rumah dan Properti
05 Juli 2022
Bagikan:
4 Inspirasi dan Spesifikasi Rumah Type 36, Bonus Bocoran Harganya!

Banyak iklan jual rumah berbondong-bondong mempromosikan rumah dengan type 36. Tapi apakah Anda tau rumah dengan type tersebut seperti apa? Kalo belum, tentunya kami berikan informasi rinci soal spesifikasi dan kisaran harga dari type 36 tersebut. Well, rumah type 36 adalah rumah yang memiliki luas bangunan 36m2. Lalu bagaimana dengan luas tanahnya? Untuk luas tanah dari type rumah tersebut berbeda-beda. Umumnya yang sering ditemui di pasaran adalah type rumah 36/60 dan 36/72. Artinya type rumah 36/60 yang dijual tersebut memiliki luas bangunan 36 m2 dengan luas tanah 60 meter2. Sedangkan type rumah 36/72 memiliki luas bangunan 36 m2 persegi dengan luas tanah 72m2. Untuk spesifikasi ruangan, pada umunya berupa 2 kamar tidur, 1 ruang keluarga yang juga bisa berfungsi sebagai ruang tamu, dan 1 dapur serta kamar mandi. Bukan hanya itu saja, masih banyak yang mau kita ulas nih. Simak sampai bawah ya!

4 Inspirasi Desain Rumah Type 36

Setelah mengenal penjelasan dari rumah type 36 beserta spesifikasi umumnya, sekarang kita beralih nih ke beberapa desain dari rumah type 36. Intip yuk!

1. Rumah Type 36 Dua Lantai

gambar 1.png

Anda bisa memaksimalkan penggunaan ruang dengan menjadikan rumah dengan 2 lantai. Lantai atas bisa dijadikan ruang tambahan sebagai kamar tidur dan kamar mandi tambahan, serta area untuk laundry room.

2. Rumah Type 36 dengan Teras Depan dan Belakang

gambar 2.png

Umumnya desain dengan teras depan dan belakang ada di type 120. Namun desain tersebut juga bisa lho di aplikasikan di rumah type 36. Dengan adanya teras depan dan belakang pada rumah type 36 ini akan membuat hunian menjadi lebih asri dan sejuk. Penghuni rumah pun akan merasa sangat nyaman dan betah. Bagaimana? Tertarik untuk mencobanya?

3. Rumah Type 36 dengan Ruang Tamu dan Ruang Keluarga Terpisah

gambar 3.png

Desain ini merupakan desain yang bisa disebut cukup unik. Mengapa demikian? Karena terdapat dua ruangan untuk berkumpul. Ruangan satunya untuk menyambut tamu sedangkan ruangan lain untuk berkumpul dengan keluarga. Dengan adanya ruang terpisah tersebut Anda akan merasa semakin nyaman dan memiliki privasi yang terjaga antara tamu dan sanak saudara. Meskipun memiliki ruang yang terbatas, namun Anda tetap bisa mengubahnya sesuai dengan kebutuhan Anda.

4. Rumah Type 36 Desain Sederhana

gambar 4.png

Nah untuk Anda yang memang suka dengan rumah yang simple dan minimalis. Desain sederhana ini cocok banget untuk Anda terapkan. Inspirasi desain ini tetap terdiri dari dua kamar tidur, satu kamar mandi, satu ruang keluarga, dan sebuah carport. Untuk kebutuhan dapur, bisa dialihkan ke bagian belakang rumah dengan konsep dapur kotor yang sekaligus merangkap ruang makan terbuka. Anda bisa menggunakan sofa sederhana yang empuk untuk menyambut tamu yang berkunjung.

Bagaimana Kelebihan Rumah Type 36?

Setelah membahas berbagai desain menarik yang bisa Anda coba, kali ini kita akan ulas apa saja sih kelebihan dari rumah type 36 ini? Liat secara rinci yuk!

1. Memiliki Harga yang Lebih Terjangkau, Cocok Buat Milenial!

Karena ukuran rumahnya yang mungil, harganya pun bisa terbilang minimalis nih untuk kaum milenial. Tentunya hal tersebut merupakan keuntungan untuk Anda yang pertama kali mau beli rumah. Dengan ruang dan harga yang minimalis tersebut sangat cocok untuk keluarga kecil dengan satu atau dua anak, pasangan yang belum memiliki anak, ataupun bagi Anda yang masih single tapi ingin hidup mandiri. Sesuai tren yang sedang hits, saat ini sebagian besar rumah sederhana dibangun dengan gaya minimalis. Hal ini akan menguntungkan penghuni karena rumah minimalis membantu menciptakan kesan luas. Beberapa pengembang menawarkan desain rumah berkonsep interior open space, di mana dapur, ruang makan, dan ruang tamu berada dalam satu area tanpa sekat. Di masa mendatang, sisa lahan bisa dimanfaatkan sebagai ekstensi bangunan.

2. Hemat Listrik

Tau gak sih kalo rumah type 36 ini cenderung lebih hemat listrik juga lho! Loh kok bisa? Yup! Karena rumah ini mempunyai lahan yang lebih kecil untuk menampung hawa panas dan dingin. Selain itu, karena keterbatasan tempat, biasanya peralatan listrik menjadi lebih sedikit dan secara otomatis pemakaian listrik pun menjadi minim. Dengan harga rumah terjangkau, hemat listrik juga nih. Gimana? Menarik kan?

3. Low Maintenance

Selain harga rumah dan listrik yang terjangkau, rumah type 36 ini juga masuk dalam kategori low maintenance. Salah satu contohnya adalah mudah dalam merawat dan membersihkan rumah. Karena membersihkan murah jadi cepat dan lebih mudah, maka cost untuk mempekerjakan asisten rumah tangga pun dapat Anda pangkas. Keuangan Anda pun dapat lebih terjaga dan dialokasikan ke hal lain seperti tabungan dana darurat atau untuk pendidikan anak.

4. Cocok Untuk Pribadi Minimalis

Dari ketiga hal di atas, rasanya sangat cocok rumah type 36 ini bagi Anda yang memiliki kepribadian minimalis. Umumnya, hidup minimalis memaksimalkan barang yang Anda miliki dan mengurangi barang yang “mungkin” sebenarnya tidak berarti untukmu. Dengan rumah type 36, Anda dapat memiliki barang yang hanya Anda butuhkan dan lebih mudah dalam merawat barang tersebut. Banyak banget kan kelebihan dari rumah type 36 ini.

5. Ruang Terbatas, Suasana Lebih Hangat

Untuk yang satu ini, biasanya sangat penting apalagi bagi Anda yang memiliki keluarga kecil. Ruang yang terbatas justru akan menimbulkan kehangatan bagi para pemilik rumah tersebut. Setiap ruangan akan terasa lebih intimate dan membuat kecenderungan untuk berkumpul menjadi lebih meningkat. Wah jadi gak bakalan ada kata ansos sesama keluarga nih yaa..

Rumah Type 36 di Jabodetabek, Intip Spesifikasi dan Harganya!

Desain dan kelebihan sudah diulas nih, selanjutnya kita intip nih bocoran harga rumah type 36 beserta spesifikasinya di Jabodetabek. Tertarik? Simak sampai habis ya!

1. Rumah Dijual Type 36 di Bekasi

  • Salah satu rekomendasi rumah type 36 ada di Tambun, Bekasi. Memiliki 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi. Hunian ini dilengkapi dengan teras elegan, carport, dan halaman yang cukup besar di area depan rumah yang akan membuat rumah semakin menawan dan modern meskipun dengan luas yang cukup terbatas. Hunian tersebut cocok banget nih dimiliki bagi Anda yang baru berkeluarga dengan harga Rp 370 juta.

  • Perumahan Type 36 di Depok Berbatasan antara Depok dan Bogor, rumah type 36 dengan luas 60m2 ini juga berada di Citayam, Bojong Gede. Dengan spesifikasi 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan 1 carport memiliki kisaran harga Rp 325 jutaan. Kelebihan lainnya adalah free canopy, toren, mesin air, biaya balik nama (SHM), dan biaya notaris. Banyak banget ya keunggulannya!

  • Jual Rumah Type 36 di Tangerang Selatan Berlokasi di cluster eksklusif Pamulang, Tangerang Selatan. Rumah type 36 ini memiliki 2 kamar tidur, 2 kamar mandi memiliki harga Rp 465 jutaan. Memiliki keunggulan lain yaitu one gate access, lokasi yang strategis dekat dengan rumah sakit, pelayanan pendidikan, dan masih banyak lagi. Worth to buy nih..

  • Perumahan Dijual Type 36 di Tangerang Rumah type 36 dengan luas tanah 72m2 memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan carport yang cukup untuk 1 mobil. Berkawasan di perumahan Karawaci, Tangerang. Hunian ini memiliki kisaran harga Rp 600 jutaan. Hunian ini juga bebas banjir dan berlokasi strategis.

  • Iklan Rumah Type 36 di Jakarta Timur Berdasarkan iklan di situs online, rumah type 36 di Utan Kayu, Jakarta Timur ini memiliki kisaran harga Rp 466 juta. Dengan spesifikasi 2 kamar tidur, 2 kamar mandi dan luas bangunan 38m2 dan luas tanah 20m2. Rumah ini memiliki 2 lantai serta memiliki akses yang strategis.

Gimana? Tertarik kan dengan type rumah tersebut? Kalau tertarik tapi gak mau repot survey satu-satu dan menghitung simulasi beserta ragam harganya, Anda bisa hubungi kami tim Mortgage Master yang siap membantu anda mencari alternatif KPR multiguna terbaik sampai prosesnya selesai.

Bagikan:
Artikel Terkait